Penawar untuk Semua Jenis Rasa Takut

Salah satu penemuan terbesar dibidang pengembangan kepribadian kinerja puncak adalah bahwa ketakuan anda dan tingkat rasa percaya diri anda itu punya hubungan yang berlawanan atau saling bertentangan.

Dengan kata lain, semakin anda menyukai diri anda, semakin berkurang rasa takut anda terhadap kegagalan dan penolakan. Semakin tinggi rasa percaya diri anda, semakin kecil rasa takut dan ragu yang menghalangi anda.

Semakin suka dan tinggi anda menghargai diri sendiri, semakin siap anda untuk mengambil resiko dan menghadapi semua rintangan, penghalang, serta kegagalan sementara yang pasti akan terjadi.

Semakin anda menyukai diri sendiri, semakin kurang kerisauan anda terhadap persetujuan atau penolakan orang lain. Anda akan berada di jalan anda sendiri.

Cara terbaik untuk meningkatkan rasa percaya diri dan keyakianan diri, serta menetralisir rasa takut yang mungkin telah menghambat anda, adalah dengan mengucapkan kata-kata "Aku menyukai diri ku!" berulang-ulang. Setiap kali anda merasa ragu atau cemas, mulailah mengulangi kata-kata, "Aku menyukai diri ku!"

Kebiasaan terpenting yang bisa anda kembangkan adalah membiasakan diri untuk meningkatkan rasa percaya diri dan keyakinan diri setiap hari. Semakin anda mengisi pikiran anda dengan kata-kata, gambaran, dan pemikiran positif, semakin positif, yakin, optimis, dan tidak takut anda jadinya.

Semakin anda menyukai diri sendiri, semakin baik anda dalam melakukan semua percobaan. Semakin anda menyukai diri sendiri, semakin berkurang rasa takut gagal dan takut ditolak. Semakin anda menyukai diri sendiri, semakin kecil kekhawatiran anda mengenai rintangan dan halangan jangka pendek.

Semakin anda menyukai diri sendiri, semakin besar keberanian dan keuletan anda dalam menghadapi gelombang pasang surut kehidupan. Dan semakin anda menyukai diri sendiri, semakin besar tekad anda untuk tetap tekun sampai anda meraih kesuksesan. rasa percaya diri itu adalah segalanya.

Penuhi Semua Potensi Anda

Ada empat lagi hukum-hukum mental yang perlu anda ketahui dan manfaatkan agar bisa memenuhi seluruh potensi anda. Yang pertama Hukum Kebiasaan.

Hukum ini mengatakan, "Apapun yang anda lakukan berulang kali, pada akhirnya akan menjadi kebiasaan baru."

Dalam istilah yang simpel, ini berarti anda bisa menanamkan kebiasaan berpikir atau beraksi menurut cara apapun yang anda inginkan, asalkan anda mau mengulanginya cukup sering dan cukup lama.

Hukum kedua yang harus anda ketahui dan manfaatkan adalah Hukum Emosi, yang mengatakan bahwa, "Semua aksi yang anda lakukan itu dipicu oleh sejenis emosi, entah itu positif atau negatif."

Anda bisa menganggap emosi itu seperti api unggun. Agar api bisa terus menyala, anda harus terus menambahkan kayu. Jika anda berhenti menambahkan kayu untuk jangka waktu tertentu, maka pada akhirnya api akan padam.

Berbagai hal yang paling sering anda pikirkan itu sama seperti kayu di atas api. Jika anda sering memikirkan apa yang anda inginkan, dan cara mendapatkannya, maka semakin mampu mental anda untuk fokus dalam mencapai semua target.

Karena jumlah "waktu berpikir" itu terbatas, berarti saat anda mendisiplinkan diri, untuk hanya memikirkan apa yang anda inginkan, saat itu pula anda berhenti menambahkan kayu pada api emosi negatif.

Dan hasilnya, keraguan dan ketakutan anda mulai menghilang.

Konsentrasikan pada Apa yang Anda Inginkan

Ini membawa kita pada Hukum Konsentrasi, yang menyatakan, "Apapun yang anda tempati, akan tumbuh dan berkembang dalam kehidupan anda."

Dengan kata lain, apapun yang paling sering anda pikirkan, akan meningkat. Semakin lama semakin banyak energi emosional dan mental yang terfokus dan terkonsentrasi pada apa yang anda tempati.

Semakin anda memikirkan tentang target dan cara mencapainya, semakin cepat itu akan bergerak ke arah anda. Semakin banyak energi emosional yang anda fokuskan padanya, semakin sedikit energi yang tersisa untuk takut, risau, dan cemas.

Hukum terakhir adalah Hukum Aktivitas Pikiran Bawah Sadar, yang mengatakan, "Pikiran bawah sadar anda akan menerima pemikiran, perencanaan, atau target apapun yang diciptakan oleh pikiran sadar, lalu mengatur pemikiran dan tingkah laku anda untuk mewujudkannya menjadi realitas."

Apapun pemikiran dan target yang anda ulangi berkali-kali di dalam pikiran sadar, pada akhirnya akan diterima oleh pikiran bawah sadar. Lalu, pikiran bawah sadar mulai bekerja, selama 24 jam, untuk mengatur pemikiran, kata-kata dan aksi yang mendatangkan target ini ke dalam hidup anda.

Satu Pemikiran untuk Satu Waktu

Pikiran sadar anda hanya bisa menahan satu pemikiran untuk satu waktu, entah itu positif atau negatif. Anda mungkin mampu memikirkan ratusan pemikiran dalam satu rangkaian, tapi anda hanya bisa memikirkannya satu per satu.

Dan anda selalu bebas untuk memilih pemikiran yang manapun itu.

Salah satu kebiasaan yang sangat penting bagi kesuksesan adalah menjaga pikiran anda tetap fokus pada apa yang anda cita-citakan, target yang ingin dicapai, dan langkah yang perlu diambil untuk mencapainya.

Saat anda membiasakan diri untuk sering memikirkan dan membicarakan kemana anda ingin menuju dan cara agar bisa sampai disana, saat itulah anda mengambil kendali penuh atas pembentukan konsep diri dan kepribadian anda.

Saat itu pula anda melangkah diatas percepatan potensi anda sendiri. Anda mulai bergerak maju dengan kecepatan yang membuat anda sendiri dan orang disekitar menjadi kagum.

Potensi Anda itu Tak Terbatas

Anda adalah orang yang luar biasa, dengan kemampuan dan potensi tersembunyi yang luar biasa. Apapun yang telah anda capai sejauh ini, itu tidak lebih sekedar bayangan dari apa yang sebenarnya mungkin untuk anda.

Hampir tidak ada yang tidak bisa anda lakukan, cita-citakan, dan miliki, kecuali batasan yang anda tetapkan pada diri sendiri melalui pemikiran anda sendiri.

Dari semua makhluk, cuma manusia yang bisa memprogram ulang dirinya, dan mengubah arah hidupnya. Anda bisa memutuskan, saat ini juga, untuk mengambil kendali penuh atas pembentukan dan perbaikan konsep diri, dan mengubah diri sendiri menjadi orang terbaik yang bisa anda bayangkan.

Dengan melepaskan rem bawah sadar, takut gagal dan ditolak, dan meningkatkan rasa percaya diri serta keyakinan diri melalui self-talk positif, anda bisa membebaskan seluruh potensi, dan mencapai target apapun yang bisa anda tetapkan sendiri.

Dengan mengambil kendali penuh atas pembentukan konsep diri, adalah pondasi dasar dari pembentukan berbagai kebiasaan, yang akan membuat anda mampu mencapai jauh lebih banyak hanya dalam waktu beberapa tahun, dibanding yang bisa dicapai orang rata-rata seumur hidup.

Aksi-aksi Latihan:

  1. Identifikasi penyebab utama yang mempengaruhi hidup anda. Mengapa anda berada diposisi saat ini, dan apa yang bisa anda lakukan agar mendapat hasil yang berbeda?
  2. Pada skala 1-10, seberapa banyak anda bisa mengontrol hidup anda? Apa yang bisa anda lakukan untuk meningkatkan rasa pengendalian ini?
  3. Apa yang paling sering anda pikirkan? Apa yang seharusnya anda fokuskan dan konsentrasikan untuk memperbaiki hidup anda?
  4. Nilai-nilai, kualitas, dan attribut apa yang paling anda kagumi dari orang lain? Aksi apa yang bisa anda ambil untuk menanamkannya dalam kepribadian anda?
  5. Seberapa suka anda pada diri sendiri? Pengalaman apa yang memberikan anda peningkatan rasa percaya diri terbesar, dan bagaimana anda bisa mengulanginya lagi?
  6. Apa ketakutan terbesar anda? Tindakan apa yang akan anda lakukan jika anda sama sekali tidak takut?
  7. Apa yang bisa anda lakukan, mulai saat ini, untuk mengisi pikiran dengan lebih banyak lagi pemikiran, kata-kata, orang-orang, dan gambaran yang paling konsisten dengan orang yang anda cita-citakan, dan target terpenting apa yang ingin anda capai?

"Manusia menjadi budak dari aksi berulang yang dilakukannya secara konstan. Apa yang awalnya dia pilih, akhirnya menguasainya." (Orison Swett Marden)