Praktekkan Blue Sky Thinking

Dalam penelitian Charles Garfield mengenai "Kinerja Puncak," dia membuat suatu penemuan yang menarik. Dia menganalisa orang-orang yang tadinya hanya bisa mencapai hasil rata-rata, meski sudah bekerja selama bertahun-tahun, tapi tiba-tiba melejit hingga mencapai kesuksesan besar.

Dia menemukan bahwa "titik lepas landas" itu dimulai saat mereka melakukan apa yang dia sebut “Blue Sky Thinking.” Dalam blue-sky thinking, anda mengkhayalkan seolah-olah semuanya itu mungkin bagi anda, sama seperti saat menatap langit biru yang jernih, tidak terbatas.

Anda memproyeksikan beberapa tahun ke depan dan membayangkan masa depan yang sempurna dalam semua aspek. Lalu anda melihat posisi saat ini dan bertanya: "Apa yang harus sudah terjadi pada ku agar bisa menciptakan masa depan yang sempurna?"

Kemudian anda mengarahkan pikiran untuk kembali ke masa kini dan bertanya: "Apa yang harus terjadi mulai saat ini dan seterusnya, agar suatu saat nanti aku bisa mencapai semua target ku?"

Tolak Berkompromi Mengenai Mimpi Anda

Saat menerapkan idealisasi dan orientasi masa depan, anda tidak mau berkompromi mengenai semua mimpi, visi dan masa depan anda. Anda tidak puas hanya dengan target yang kecil atau kesuksesan yang setengah-setengah.

Anda memilih untuk "memimpikan mimpi-mimpi yang besar " dan memproyeksikan ke depan secara mental seolah-olah anda adalah salah seorang yang paling berkuasa di dunia. Anda bisa menciptakan masa depan yang sempurna.

Anda memutuskan apa yang benar-benar anda inginkan, sebelum kembali ke masa kini dan berhadapan dengan apa yang mungkin bagi anda dalam situasi saat ini. Mulailah dari bisnis dan karir anda.

Bayangkan bahwa dalam lima tahun ke depan, pekerjaan anda sempurna. Lalu jawab pertanyaan berikut ini:

  1. Akan tampak seperti apa?
  2. Sedang melakukan apa anda?
  3. Dimana anda melakukannya?
  4. Dengan siapa anda bekerja? Apa level tanggung jawab yang akan anda miliki?
  5. Jenis skill dan kemampuan apa yang akan anda miliki?
  6. Jenis target apa yang akan anda capai?
  7. Apa level status yang akan anda miliki dibidang anda?

Saat anda menjawab pertanyaan diatas, bayangkan bahwa anda tidak punya keterbatasan. Imajinasikan bahwa semuanya mungkin untuk anda.

Peter Drucker pernah berkata, "Kita mengukur terlalu tinggi apa yang bisa kita capai dalam satu tahun. Tapi kita mengukur terlalu rendah apa yang bisa kita capai dalam lima tahun." Jangan biarkan ini terjadi pda anda.

Sekarang, idealisasikan suatu hari nanti masa depan finansial anda menjadi sempurna:

  1. Berapa besar penghasilan anda lima tahun yang akan datang?
  2. Gaya hidup seperti apa yang ingin anda miliki? Jenis rumah seperti apa yang ingin anda tempati?
  3. Mobil jenis apa yang ingin anda kendarai?
  4. Jenis kemewahan materi seperti apa yang ingin anda sediakan untuk diri dan keluarga anda?
  5. Berapa besar tabungan yang anda miliki dibank?
  6. Berapa banyak anda ingin menabung dan berinvestasi per bulan dan per tahun?
  7. Berapa anda ingin bernilai saat pensiun?

Imajinasikan anda memiliki sebuah "batu tulis ajaib." Anda bisa menuliskan apapun yang anda inginkan. Anda bisa menghapus semua yang mungkin pernah terjadi dimasa lalu, dan menciptakan gambaran masa depan yang anda impikan.

Anda bisa membersihkan batu tulis tersebut kapanpun lalu mengulang dari awal. Anda tidak punya keterbatasan. Lihat keluarga dan hubungan anda saat ini, dan proyeksikan lima tahun ke depan:

  1. Jika lima tahun yang akan datang keluarga anda menjadi sempurna, akan terlihat seperti apa?
  2. Dengan siapa anda akan hidup? Siapa yang tidak lagi bersama anda?
  3. Dimana dan bagaimana anda akan hidup?
  4. Jenis standard kehidupan seperti apa yang akan anda miliki?
  5. Jenis hubungan seperti apa yang akan anda miliki dengan orang-orang terpenting dalam hidup anda, lima tahun yang akan datang, jika semuanya sempurna dalam setiap aspek?

Saat anda mengkhayalkan dan membayangkan masa depan yang sempurna, satu-satunya pertanyaan yang perlu anda ajukan adalah, "Bagaimana?" Ini adalah pertanyaan yang paling ampuh.

Sebab, dengan menanyakannya berulang-ulang, akan merangsang kreativitas dan memicu ide-ide yang bisa membantu anda mencapai target. Orang-orang yang gagal itu selalu ragu apakah suatu target itu mungkin.

Sedangkan orang-orang sukses itu hanya menanyakan, "Bagaimana?" Kemudian mereka mulai sibuk mencari cara untuk membuat visi dan target mereka menjadi kenyataan.

Review tingkat kesehatan dan kebugaran anda saat ini dalam semua area:

  1. Jika lima tahun yang akan datang fisik anda sempurna, akan terlihat, terasa dan seperti apa penampilan anda?
  2. Berapa berat badan ideal anda?
  3. Berapa kali anda akan berolahraga setiap minggu?
  4. Akan jadi seperti apa tingkat kesehatan anda secara keseluruhan?
  5. Perubahan apa yang ingin anda lakukan dalam diet, rutinitas berolahraga, dan berbagai kebiasaan yang menyehatkan agar bisa menikmati kondisi fisik yang sangat fit suatu hari nanti?

Kemudian anda membayangkan bahwa anda adalah orang penting dan berpengaruh, seorang "pemain" dalam komunitas anda. Anda memberikan kontribusi yang besar pada dunia disekitar anda.

Anda membuat perbedaan dalam kehidupan anda dan orang lain. Jika status sosial dan keterlibatan anda dalam komunitas menjadi ideal:

  1. Sedangkan melakukan apa anda?
  2. Di organisasi apa anda ingin bergabung atau berkontribusi?
  3. Kegiatan amal seperti apa yang sangat anda percayai dan dukung, dan bagaimana anda bisa menjadi lebih terlibat dalam area-area tersebut?

Just Do It!

Perbedaan utama antara orang yang berprestasi dengan yang tidak berprestasi itu adalah "berorientasi aksi."

Orang-orang yang berprestasi luar biasa dalam hidup itu sangat berorientasi aksi. Mereka selalu bergerak. Mereka selalu sibuk. Jika mendapat suatu ide, mereka segera beraksi.

Sebaliknya, orang-orang yang berprestasi rendah dan tidak punya prestasi itu penuh dengan niat baik, tapi selalu punya alasan untuk tidak segera beraksi. Seperti kata pepatah, "Jalan menuju neraka itu dimuluskan dengan niat baik."

Amati berbagai skill, pengetahuan, bakat, pendidikan dan kemampuan yang anda miliki. Jika anda sudah berkembang setinggi mungkin (dan sebenarnya memang hampir tidak ada batas) jawab pertanyaan berikut ini:

  1. Pengetahuan dan skill tambahan apa yang akan anda dapatkan lima tahun dari sekarang?
  2. Dalam bidang apa anda akan dikenali sebagai sangat ahli dalam apa yang anda lakukan?
  3. Apa yang akan anda lakukan setiap hari agar bisa mengembangkan pengetahuan dan skill yang diperlukan untuk menjadi salah seorang pelaku top dibidang anda suatu hari nanti?

Begitu anda sudah menjawab semua pertanyaan ini, satu-satunya pertanyaan yang anda ajukan adalah, "Bagaimana?"

Bagaimana anda memperoleh berbagai skill dan keahlian yang akan anda butuhkan untuk menjadi pemimpin dibidang anda, ditahun-tahun yang akan datang?

Design Kalender Ideal Anda

Terutama, putuskan bagaiman anda ingin menjalani hidup, hari demi hari, gaya hidup ideal anda. Design kalender anda yang sempurna, dari 1 Januari sampai 31 Desember:

  1. Apa yang ingin anda lakukan diakhir pekan dan saat liburan?
  2. Berapa banyak waktu yang anda manfaatkan untuk libur setiap minggu, bulan dan tahun?
  3. Kemana anda ingin berlibur?
  4. Bagaimana anda akan mengatur tahun-tahun anda jika anda tidak punya keterbatasan, dan bebas mengatur jadwal anda?

Orang bijak mengatakan, "Dimana tidak ada visi, disitu manusia akan punah." Itu artinya bahwa, jika anda tidak memiliki visi masa depan yang menggairahkan, maka motivasi dan antusias anda terhadap apa yang anda lakukan akan "punah."

Dan kebalikannya adalah, dengan sebuah visi masa depan yang menggairahkan, anda akan terus termotivasi dan terpacu setiap hari, untuk melakukan semua aksi yang diperlukan agar visi masa depan yang ideal bisa terwujud.

Kunci untuk Kebahagiaan

Anda masih ingat bukan, bahwa "Kebahagiaan itu adalah realisasi progresif dari sebuah idealisme yang berharga." Saat anda punya target dan ide-ide yang jelas, menggairahkan, maka anda akan merasa bahagia mengenai diri dan dunia anda.

Anda akan jadi lebih positif dan optimis, lebih semangat dan antusias. Anda akan merasa termotivasi secara internal untuk bangun dan beranjak dari tempat tidur setiap pagi, karena setiap langkah yang anda ambil, akan menggerakkan anda ke arah sesuatu yang penting bagi anda.

Tekadkan untuk selalu memikirkan masa depan anda yang ideal. Ingat, hari-hari terbaik dari kehidupan anda sedang menunggu di depan. Momen-momen paling membahagiakan yang akan anda alami dalam hidup, sebentar lagi akan tiba.

Income tertinggi yang akan pernah anda hasilkan, akan terrealisasi di bulan-bulan dan tahun-tahun yang akan datang. Masa depan akan menjadi lebih baik dibanding yang mungkin pernah terjadi dimasa lalu anda. Tidak ada batasan.

Semakin jelas anda mengenai masa depan jangka panjang, semakin cepat anda akan menarik orang-orang dan situasi ke dalam hidup anda, yang bisa membantu anda mewujudkan masa depan tersebut.

Semakin tinggi tingkat kejelasan yang anda miliki mengenai siapa dan apa yang anda inginkan, semakin besar kemungkinan anda untuk mencapainya, dan semakin cepat itu akan tercapai dalam semua aspek dari kehidupan anda.